
Ketua DPD Partai Hati Nurani Rakyat Provinsi Papua Barat Daya, Charles Imbir.
Kota Sorong- Dengan terpilihnya Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat Daya dapat membawa perubahan kearah yang lebih baik.
Selain itu, hadirnya pemerintahan definitif Papua Barat Daya dapat menciptakan kemajuan dan keadilan tak hanya bagi daerah tetapi juga masyarakatnya.
” Meskipun merupakan provinsi termuda di Indonesia, dengan adanya Gubernur dan Wakil Gubernur dapat menjalankan visi dan misi, menciptakan keadilan sosial bagi masyarakat,” kata Ketua DPD Hanura Papua Barat Daya, Charles Imbir, Sabtu, 18 Januari 2025.
Charles menambahkan, untuk kedepannya DPD Hanura siap mendukung pemerintahan definitif yang dapat membawa pembangunan daerah kearah yang lebih baik.
Ia pun berharap, pembangunan yang nantinya dijalankan pemerintah provinsi Papua Barat Daya setidaknya berprinsip berperikemanusian dan beradab.
Charles juga mengingatkan kepada pemerintahan definitif untuk memerhatikan kesejahteraan masyarakat dan memperbanyak lapangan pekerjaan.
Lebih lanjut Charles menekankan, ketika nanti banyak investor yang masuk ke Papua Barat Daya, masyarakat harus merasakan dampaknya.
” Masyarakat harus mendapat kesempatan untuk bekerja sehingga mereka dapat meningkatkan kesejahteraan,” tutupnya. (Edi)